Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

12 Cara Bijak Meraih Kebebasan Finansial

Mulai sekarang, Anda harus bijaksana menarik tabungan untuk dana darurat yang dapat digunakan sebagai pengeluaran tak terduga.
Ilustrasi mengatur keuangan atau financial planning/Freepik.com
Ilustrasi mengatur keuangan atau financial planning/Freepik.com

Bisnis.com, JAKARTA – Memiliki kebebasan finansial adalah tujuan bagi banyak orang. Umumnya, kebebasan finansial dipahami sebagai individu yang mampu menjalani gaya hidup sambil mengelola keuangan. Lakukan kebiasaan berikut agar Anda tetap berada di jalur keuangan yang benar!

Namun, terlalu banyak orang yang gagal mencapai kebebasan finansial sebab dibebani dengan meningkatnya utang, keadaan darurat keuangan, pengeluaran yang boros, atau masalah lain.

Terlebih lagi ada kejadian tak terduga, seperti yang terjadi saat ini, pandemi Covid-19 yang melanda dunia. Kejadian seperti yang mengharuskan individu membatalkan rencana.

Masalah bisa terjadi pada hampir semua orang, tetapi 12 kebiasaan ini dapat membantu Anda meraih kebebasan finansial, dilansir dari Investopedia pada Jumat (24/9/2021):

  1. Tetapkan tujuan hidup

Jadikan keinginan Anda lebih spesifik. Caranya mulai dengan menuliskan berapa banyak yang harus Anda miliki di rekening bank Anda, apa gaya hidup yang diperlukan, dan pada usia berapa harus dicapai. Semakin spesifik tujuan Anda, semakin tinggi pula kemungkinan untuk mencapainya.

Selanjutnya, hitung mundur ke usia Anda saat ini dan buat pencapaian keuangan secara berkala. Tuliskan semuanya dengan rapi dan letakkan lembar tujuan di bagian paling awal dari map keuangan Anda.

  1. Buat anggaran

Konsisten dalam membuat anggaran rumah tangga bulanan. Ini adalah cara terbaik untuk menjamin semua tagihan dibayar dan tabungan berjalan sesuai rencana.

Selain itu, cara ini juga bisa memperkuat tujuan Anda dan mendukung tekad melawan godaan untuk berbelanja secara royal. Jadi, pastikan Anda membuat anggaran dan konsisten mencatatnya.

  1. Lunasi kartu kredit

Kartu kredit berbunga tinggi adalah racun untuk membangun kekayaan. Buatlah cara untuk melunasi saldo penuh setiap bulan. Dengan membayar tepat waktu maka itu akan membangun peringkat kredit yang baik.

  1. Buat tabungan

Mulai sekarang, Anda harus bijaksana untuk menarik tabungan untuk dana darurat yang dapat digunakan untuk pengeluaran tak terduga. Idealnya, uang itu harus ditarik pada hari yang sama saat Anda menerima gaji. Anda harus menahan godaan berbelanja saat sudah menerima gaji.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper