Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PIP Bidik Pengusaha Muda untuk Salurkan Pembiayaan Ultramikro

Ini alasan Pusat Investasi Pemerintah (PIP) bidik pengusaha muda untuk jadi debitur pembiayaan ultramikro (UMi).
Ilustrasi UMKM/surakarta.go.id
Ilustrasi UMKM/surakarta.go.id

Bisnis.com, JAKARTA — Pusat Investasi Pemerintah (PIP) Kementerian Keuangan telah mencatatkan penyaluran pembiayaan ultramikro (UMi) Rp22,4 sejak 2017. Kini, PIP menyasar pengusaha muda dalam menyalurkan pembiayaannya.

Kepala Divisi Akuntansi dan Settlement PIP Joni Afandi mengatakan modal awal pemerintah dalam menggulirkan program UMi pada 2017 mencapai Rp10 triliun.

"Sampai Juni 2022 kami telah menggulirkan pembiayaan UMi ini menjadi Rp22,4 triliun, jadi pertumbuhannya cepat," ujarnya dalam acara Bisnis Community Meet Up di Jakarta, Sabtu (22/10/2022).

Menurutnya, penyebaran program pembiayaan UMi dari PIP pun luas, tidak hanya di Pulau Jawa. Tercatat, program pembiayaan ini telah menjangkau 509 kabupaten kota di Indonesia.

Kemudian, jumlah debitur UMi sudah mencapai 6,4 juga debitur. Lalu, ada 509 lembaga penyalur pembiayaan, dengan lima di antaranya merupakan penyalur baru pada tahun ini.

Dia menuturkan terus bertambahnya lembaga penyalur turut memengaruhi naiknya kinerja penyaluran pembiayaan ultramikro ini.

PIP juga mencatat bahwa 95 persen dari debiturnya merupakan perempuan, dan 95,97 persen debitur menjalankan usaha di sektor perdagangan.

Adapun, 92,29 persen debitur memiliki tenor pinjaman sampai dengan 12 bulan dan 90,68 persen debitur mencatatkan plafon kredit di bawah Rp5 juta.

Berdasarkan usia, debitur yang berusia 40-49 tahun mencapai 1,8 juta juta debitur, dengan penyaluran kredit sebesar Rp6,24 triliun. Lalu, debitur berumur di atas 50 tahun tahun sebanyak 1,42 juta debitur, dengan penyaluran kredit sebesar Rp4,86 triliun. Menurutnya, masih sedikit debitur yang berasal dari generasi muda.

"Maka, strategi pemerintah ke depan, jangan yang demografi umur ke atas terus. Ke depannya pembiayaan ini menyasar kepada generasi muda," ujarnya.

Potensi generasi muda di Indonesia pun besar. Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan hasil sensus terbaru mengenai jumlah penduduk Indonesia. Pada September 2020, totalnya mencapai 270,2 juta jiwa.

Sementara itu, mayoritas penduduk Indonesia didominasi oleh Generasi Z (lahir pada 1997–2012) dan Generasi Milenial (lahir tahun 1981-1996). Proporsinya yaitu Generasi Z sebanyak 27,94 persen dan Generasi Milenial sebanyak 25,87 persen dari total populasi.

"Jadi, generasi muda yang mulai atau sedang merintis usaha bisa memanfaatkan program ini," ujarnya.

PIP menggelar sejumlah inisiatif yang menyasar generasi muda, seperti kompetisi UMi Youthpreneur 2022. Tujuannya, menggairahkan usaha pengusaha muda di Indonesia.

PIP juga gencar menjangkau komunitas-komunitas generasi muda di tiap wilayah. Fasilitas pembiayaan UMi sendiri menetapkan syarat yang cukup mudah bagi debiturnya. Hanya cukup dengan KTP dan usahanya tidak sedang dibiayai program pemerintah lainnya. Namun, karena pembiayaan untuk sektor ultramikro, dana yang diberikan pun maksimal Rp20 juta.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper