Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Asuransi Astra Luncurkan Fitur Terbaru di Garda Medika, Presdir Ungkap Keunggulannya

Asuransi Astra melalui Garda Medika saat ini memiliki 3.400 jaringan rekanan dan diproyeksi akan terus bertambah.
Petugas memberi penjelasan kepada pengunjung di Garda Center Asuransi Astra, di Jakarta./JIBI-Dwi Prasetya
Petugas memberi penjelasan kepada pengunjung di Garda Center Asuransi Astra, di Jakarta./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan asuransi umum, PT Asuransi Astra Buana (Asuransi Astra) melalui Garda Medika meluncurkan fitur Garda M Klinik dan Express Appointment. Layanan ini untuk memperkuat layanan kesehatan milik perusahaan.

Presiden Direktur Asuransi Astra Christopher Pangestu mengatakan setelah berjalan 15 tahun terakhir, produk Garda Medika memiliki 3.400 jaringan rekanan dan diproyeksi akan terus bertambah.

 “Kehadiran Garda M Klinik ini merupakan sebuah services differentiation yang Asuransi Astra coba lakukan kepada seluruh peserta Garda Medika, terutama kepada mereka yang tidak memiliki kemampuan untuk membuat klinik di dalam tempat usaha mereka,” ujar Christopher di Jakarta, Kamis (9/11/2023).

Christopher menuturkan Garda M Klinik merupakan bentuk kerja sama dengan berbagai partner rumah sakit dan klinik yang dapat memberikan berbagai layanan kesehatan. Mulai dari konsultasi dengan dokter umum, pemeriksaan fisik, pemeriksaan mata, serta pemberian resep atau obat secara langsung.

Untuk saat ini, Garda M Klinik melayani wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, dan Karawang (Jabodetabek).

“Kami mungkin akan stay seperti SIM Keliling. Tapi bukan keliling terus, kami juga stay, ada janjian dengan klien untuk peserta Garda Merdeka. Ini sifatnya by appointment,” terangnya.

Di samping itu, Garda Medika juga menyediakan rawat jalan bebas antre melalui dalam Garda Mobile Medcare, yaitu Express Appointment.

Dengan adanya fitur ini, peserta dapat membuat janji temu dengan dokter sesuai dengan waktu yang diinginkan. Di mana, terdapat empat jaringan rumah sakit, yaitu Rumah Sakit Mitra Keluarga, Rumah Sakit Hermina, Rumah Sakit Primaya, dan Rumah Sakit Premier Bintaro.

“Saat tiba di rumah sakit, peserta cukup melakukan scan QR code atau memasukkan nomor kode booking  ke anjungan pendaftaran mandiri, tanpa perlu antre langsung bisa mendapatkan pemeriksaan dari dokter sesuai dengan waktu janji temu yang diinginkan dan melakukan pembayaran secara cashless,” katanya.

Christopher menyebut sejumlah langkah inovatif ini dilakukan sesuai dengan visi yang diharapkan perusahaan, yaitu menciptakan peace of mind.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rika Anggraeni
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper