Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ikut Pameran 4 Hari di KSF 2016, Bank Syariah Bukopin Raih 1.618 NOA

PT Bank Syariah Bukopin (BSB) peroleh 1.618 number of account (NOA) dalam acara Keuangan Syariah Fair (KSF) 2016, serta komitmen bernilai puluhan miliar rupiah.
Nasabah bertransaksi di kantor Bank Bukopin Syariah Jakarta, Rabu (29/1). /Bisnis.com
Nasabah bertransaksi di kantor Bank Bukopin Syariah Jakarta, Rabu (29/1). /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA –  PT Bank Syariah Bukopin (BSB) peroleh 1.618 number of account (NOA)  dalam acara Keuangan Syariah Fair (KSF) 2016, serta komitmen bernilai puluhan miliar rupiah.

Acara pameran keuangan syariah tersebut bertajuk Sama Bagusnya, Sama Lengkapnya dan Sama Modernnya”, yang telah diselenggarakan selama 4 (empat) hari sejak Kamis - Minggu, 03 - 06 Maret 2016 di Gandaria City, Jakarta Selatan.

"Awal tahun ini dalam KSF kita peroleh 1618 NOA senilai Rp131.252.000 dengan prospek pembiayaan Rp46,2 miliar,"  ungkap Kepala Divisi Bisnis Area II BSB, Haris Suria Putra, dalam siaran pers yang diterima Bisnis, Senin (7/3/2016).

Peolehan dana dan komitmen tersebut salah satunya didukung oleh  penandatangan MOU dengan Kepala Sekolah SDN Dukuh I dan SD Dukuh III mengenai pemanfaatan produk Tabungan SimPel iB serta Baraya Travel mengenai pemanfaatan produk Jasa Payroll.

Penandatanganan ini bertujuan untuk meningkatkan kerja sama antara para pihak secara berkesinambungan dalam penggunaan produk dan jasa layanan perbankan milik BSB.

Haris mengatakan BSB membuka stan dan menawarkan program menarik kepada pengunjung dengan target yang dibidik adalah account atau nasabah baru dalam pembukaan tabungan hingga transaksi pembiayaan. Hal itu, ujarnya, arena program KSF 2016 ini merupakan salah satu program perbankan syariah untuk memperkenalkan dan lebih mendekatkan (sosialisasi) produk-produk perbankan syariah di masyarakat luas khususnya masyarakat Jakarta dan sekitarnya.

BSB menawarkan berbagai program menarik untuk nasabah jika membuka tabungan di stan BSB, di antaranya Program Ekspresi iB SiAga dan program "Gebyar Berkah iB SiAga Berhadiah". Belum lagi banyak hadiah langsung berupa voucher dari Chattime, KFC, J-Co dan Carrefour,yang telah bekerja sama dengan BSB.

Dalam melayani nasabah, BSB didukung oleh jaringan kantor sebanyak 23 (dua puluh tiga) outlet, 74 (tujuh puluh empat) Kantor layanan Syariah, dan jaringan ATM yang meliputi ATM Bank Syariah Bukopin, ATM jaringan Bank Bukopin, dan ATM Jaringan Prima.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Fahmi Achmad
Editor : Fahmi Achmad
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper