Bisnis.com, JAKARTA -- PT Federal International Finance Group menyatakan sepanjang April 2020 kinerja perseroan mengalami penurunan hingga 39 persen akibat pandemi virus corona (Covid-19).
Presiden Direktur FIF Group Margono Tanuwijaya menjelaskan secara tahunan memang penurunan permintaan kredit motor belum terlalu besar. Namun, apabila dilihat secara bulanan angkanya turun cukup lebar.
"Januari-April 2020 ini dibanding periode tahun lalu hanya turun 3,38 persen, tapi kalau dilihatnya month to month, itu dibanding Maret lalu yang sampai 314.000 unit, di April hanya tinggal 191.000 unit turunnya drastis sampai 39 persen," ujarnya dalam telekonferen daring, Rabu (20/5/2020).
Menurutnya dampak pandemi Covid-19 sangat terasa pada penjualan sepeda motor Honda, karena sejumlah kebijakan seperti pembatasan sosial skala besar yang diimplementasikan di beberapa wilayah utama di pulau Jawa.
Akibatnya aktivitas ekonomi terhambat yang menyebabkan pendapatan masyarakat ikut melambat, dan tentu saja berdampak pada turunnya permintaan kredit sepeda motor.
Meski demikian, bila dilihat dari total permintaan kredit motor Honda dari data Astra Honda Motor, sekitar 85 persen nasabah masih mengajukan kredit melalui FIF Group.
Baca Juga
"Kontribusi FIF Group sampai saat ini masih dominan di penjualan motor Honda, pada April lalu pembelian motor Honda melalui kami sekitar 85 persen dari total customer Honda," ujarnya.