Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MOXA Layani Semua Pengajuan Produk Kredit dan Asuransi Naungan Astra

Berbagai layanan pembiayaan yang tersedia dalam MOXA, di antaranya pembiayaan kendaraan motor dan mobil, pembiayaan gawai atau gadget, perjalanan religi, pinjaman multiguna, elektronik, furnitur, dan kredit dana pendidikan, hingga produk asuransi dan investasi bisnis.
PT Astra Internasional/Bisnis.com
PT Astra Internasional/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Platform aplikasi mobile MOXA besutan PT Sedaya Multi Investama atau Astra Financial, bakal mengakomodasi integrasi layanan semua produk jasa keuangan di bawah PT Astra International Tbk.

Direktur Astra sekaligus Director in Charge Astra Financial Suparno Djasmin mengataka, platform yang namanya diambil dari bahasa Sanskerta 'moksa' yang berarti kebebasan, ini diharapkan menjadi ekosistem one stop financial services bagi para nasabah.

Berbagai layanan pembiayaan yang tersedia, di antaranya pembiayaan kendaraan motor dan mobil, pembiayaan gawai atau gadget, perjalanan religi, pinjaman multiguna, elektronik, furnitur, dan kredit dana pendidikan.

Berbagai produk asuransi besutan Asuransi Astra mulai asuransi jiwa, kesehatan, kendaraan hingga properti pun tersedia. Selain itu, MOXA juga menyediakan layanan investasi bisnis untuk hari tua, sewa mobil dan bus, pembiayaan alat-alat usaha, layanan antar jemput bandara, sampai test drive kendaraan impian.

Suparno mengungkapkan, inovasi ini merupakan upaya Astra Financial dalam mengakomodasi bergesernya gaya hidup konsumen yang mengedepankan layanan nonfisik dan adaptasi kebiasaan baru saat pandemi.

"Kami menyikapi perubahan perilaku tersebut dengan senantiasa berinovasi, salah satunya melalui peluncuran platform digital MOXA. Harapannya, platform ini juga mendorong semua lini bisnis anak usaha kami mampu pulih dengan cepat," ungkapnya dalam acara peluncuran MOXA, Senin (29/3/2021).

Turut hadir, Direktur Astra Financial Handoko Liem mengungkap bahwa MOXA memiliki sejumlah fitur unggulan yang memudahkan nasabah.

Seperti, conversational chat yang membantu pengguna memilih produk sampai melakukan transaksi dengan bantuan asisten, wishlist, share (social engagement), kalkulator simulasi guna memudahkan dalam penghitungan estimasi cicilan, hingga pengecekan status pengajuan produk pinjaman multiguna.

Handoko optimistis ekosistem layanan keuangan dalam naungan Astra Financial akan mencatatkan pertumbuhan pengguna lewat MOXA.

"Salah satu aspek terpenting dalam transformasi digital adalah memberikan kemudahan bagi semua pengguna dari berbagai segmen untuk mengakses MOXA. Kehadiran fitur unggulan MOXA diharapkan mampu memfasilitasi keinginan pengguna yang mendambakan aplikasi simpel, praktis, dan efisien," jelasnya.

Fitur-fitur dalam aplikasi MOXA juga terbilang 'beginner friendly'. Setelah mendaftar, pengguna akan dituntun oleh asisten bernama Mona untuk mengenal lebih jauh tentang produk-produk finansial lengkap dengan perbandingan skema yang paling sesuai kebutuhan.

Sedikitnya terdapat tujuh brand perusahaan afiliasi Astra Financial yang tergabung di dalam MOXA antara lain, Astra Credit Companies (ACC), Toyota Astra Finance (TAF), FIFGROUP, Astra Life, Asuransi Astra, Surya Artha Nusantara Finance (SANF), dan fintech besutan Astra & WeLab, yaitu MauCash.

Dengan mengusung tagline 'Your Life’s Financial Companion', MOXA berperan sebagai Astra Financial Wealth Hub seluruh layanan/produk yang dimiliki Astra Financial. Pelanggan kini tidak perlu repot berpindah aplikasi karena layanan satu pintu sudah disediakan MOXA.

Posisi MOXA semakin diperkuat berkat dukungan dari perusahaan-perusahaan di bawah Astra Financial yang selama belasan tahun telah memberikan pelayanan terbaik di bidang jasa keuangan bagi masyarakat Indonesia.

"Kami harap dapat tumbuh, ini bukan hanya tentang jumlah, tapi bagaimana aplikasi MOXA dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan literasi keuangan dan menjadikan MOXA sahabat yang membantu meraih kemakmuran dalam hidup," tutup Handoko.

Turut hadir dalam peluncuran virtual aplikasi MOXA ini, residen Direktur PT Astra International Tbk. (Astra) Djony Boenarto Tjondro, beserta jajaran Direktur Astra: Johannes Loman, Chiew Sin Cheok, Gidion Hasan, Henry Tanoto, Santosa, dan Gita Tiffani Boer.

Selain itu, juga hadir Direktur PT Sedaya Multi Investama (Astra Financial) Handoko Liem, Presiden Direktur PT Federal International Finance (FIFGROUP) Margono Tanuwijaya, Presiden Direktur PT Astra Sedaya Finance (Astra Credit Companies-ACC) Siswadi, Presiden Direktur PT Toyota Astra Financial Services (TAF) Agus Prayitno, Presiden Direktur PT Asuransi Astra Buana (Asuransi Astra) Rudy Chen, dan segenap manajemen Astra Financial di Jakarta.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Aziz Rahardyan
Editor : Ropesta Sitorus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper