Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Bisnis Internasional Tbk. menyatakan seluruh transaksi yang terjadi di bursa merupakan murni mekanisme pasar.
Hal itu disampaikan Presiden Direktur Laniwati Tjandra dalam penjelasannya kepada Bursa, sehubungan dengan pengumuman unusual market activity (UMA) saham Bank Bisnis pada 5 Agustus 2021.
Perseroan menyebutkan terkait informasi yang telah diumumkan ke publik yakni rencana penyelenggaraan RUPSLB pada 27 Agustus 2021. Bank Bisnis juga sudah melakukan pemanggilan rapat pada 5 Agustus 2021.
Salah satu agenda rapat tersebut yakni persertujuan rencana PMHMETD perseroan dan sudah diumumkan dalam keterbukaan informasi di bursa pada 21 Juli 2021.
Selain itu, perseroan tidak memiliki informasi material lainnya yang belum disampaikan ke publik.
Terkait rumor yang beredar, lanjutnya, perseroan tidak mengetahui dan membenarkan sebagian atau seluruh informasi mengenai rumor yang beredar di media massa.
"Perseroan menyatakan bahwa seluruh transaksi yang terjadi di bursa merupakan murni mekanisme pasar," tulis direksi dalam penjelasan kepada Bursa.