Bisnis.com, JAKARTA - PT Asuransi Bina Dana Arta Tbk. (ABDA) membukukan premi bruto senilai Rp330,56 miliar sepanjang semester I/2022. Realisasi ini tercatat tumbuh 2,4 persen year-on-year (yoy) dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Berdasarkan laporan keuangan perseroan per Juni 2022, dikutip Rabu (3/8/2022), perolehan premi bruto tersebut ditopang oleh lini bisnis asuransi kendaraan bermotor yang mencapai Rp223,5 miliar, meningkat 7,77 persen yoy.
Selanjutnya, premi bruto dikontribusikan dari lini bisnis asuransi kecelakaan dan kesehatan senilai Rp57,9 miliar, asuransi kebakaran Rp39,82 miliar, asuransi pengangkutan Rp8,2 miliar, dan aneka Rp2,11 miliar.
Hampir semua lini bisnis perseroan tersebut mengalami peningkatan premi dibandingkan realisasi pada periode yang sama tahun lalu, kecuali lini asuransi kecelakaan dan kesehatan yang tercatat mengalami penurunan sebesar 22,27 persen.
Sementara itu, perseroan membukukan klaim bruto senilai Rp138,93 miliar pada semester I/2022. Nilai ini naik 3,35 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang mencapai Rp134,42 miliar.
Sampai dengan paruh pertama tahun ini, perseroan pun mampu membukukan laba tahun berjalan senilai Rp67,35 miliar. Perolehan ini tercatat turun 8,67 persen dibandingkan semester I/2021 yang mencapai Rp73,75 miliar.