Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ajak Gaya Hidup Sehat, Sinarmas MSIG Life (LIFE) Perkenalkan Terobosan Terbaru

Sinarmas MSIG Life mengajak masyarakat untuk menerapkan gaya hidup lebih sehat dengan rutin berjalan kaki.
CEO & President Director PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG Tbk (Sinarmas MSIG Life) Wianto Chen memberikan paparan saat peluncuran aplikasi kesehatan MyFit+ di Jakarta, Rabu (11/10/2023). Melalui MyFit+, pengguna dapat memantau aktivitas harian dan kondisi usia biologis, serta tersedia pula tantangan aktivitas yang bervariasi dengan reward yang menarik. Aplikasi ini merupakan bentuk komitmen perusahaan untuk mempromosikan gaya hidup sehat./Bisnis - Abdurachman
CEO & President Director PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG Tbk (Sinarmas MSIG Life) Wianto Chen memberikan paparan saat peluncuran aplikasi kesehatan MyFit+ di Jakarta, Rabu (11/10/2023). Melalui MyFit+, pengguna dapat memantau aktivitas harian dan kondisi usia biologis, serta tersedia pula tantangan aktivitas yang bervariasi dengan reward yang menarik. Aplikasi ini merupakan bentuk komitmen perusahaan untuk mempromosikan gaya hidup sehat./Bisnis - Abdurachman

Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan asuransi jiwa PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG Tbk. (LIFE) atau Sinarmas MSIG Life mengajak masyarakat untuk menerapkan gaya hidup lebih sehat dengan rutin berjalan kaki melalui produk terbaru MyFit+.

CEO & President Director Sinarmas MSIG Life Wianto Chen mengatakan bahwa melalui MyFit+, pengguna dapat memantau aktivitas harian dan kondisi usia biologis. Terobosan baru ini juga menyediakan tantangan aktivitas yang bervariasi dengan reward yang menarik.

Wianto menuturkan bahwa setiap orang memiliki akses yang sama, salah satunya menggunakan aplikasi kesehatan untuk masa depan yang lebih baik. Melalui aplikasi ini, Wianto berharap terobosan ini menjadi salah satu langkah perusahaan memitigasi lonjakan klaim kesehatan.

“Kami tidak hanya menawarkan perlindungan finansial, tetapi juga berkomitmen mempromosikan gaya hidup sehat melalui berbagai inisiatif seperti MyFit+," kata Wianto, Rabu (11/10/2023).

Dia menambahkan bahwa gaya hidup sehat dan aktif seperti berolahraga dapat membantu memperlambat penuaan biologis dan meningkatkan kesehatan.

Sementara itu, Head of Customer & Marketing Sinarmas MSIG Life Lukman Auliadi mengatakan aplikasi besutan perusahaan memiliki perbedaan yang aplikasi kesehatan pada umumnya.

Lukman menjelaskan bahwa aplikasi MyFit+ menggunakan algoritma Biological Age Model (BAM) yang memungkinkan pengguna dapat melihat usia biologis atau tingkat penuaan biologis. Menariknya, pengukuran ini dapat dilihat berdasarkan langkah, kalori aktif, BMI, RHR (detak jantung), dan waktu tidur.

Adapun, ketika pengguna mencapai usia biologis lebih muda dan meraih kondisi kesehatan prima, maka itu dapat menurunkan risiko penyakit, sehingga dapat menjalani hidup berkualitas.

“Khusus untuk nasabah, bisa mendapatkan rewards yang lebih menarik jika status polis tetap aktif,” ungkap Lukman.

Sementara dari sisi keamanan data nasabah, Lukman menyampaikan bahwa data yang digunakan bukanlah data pribadi, melainkan langkah jalan kaki dan BMI. “Jadi aman.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rika Anggraeni
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper