Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Chairul Tanjung Janjikan Bunga Tinggi Jika Simpan Duit di Allo Bank (BBHI)

Pemilik CT Corp Chairul Tanjung memberikan iming-iming bunga tinggi bila nasabah ingin masyarakat menaruh duit di Allo Bank.
Ultimate Shareholder PT Allo Bank Indonesia Tbk. (BBHI) Chairul Tanjung memberikan keterangan pers usai rights issue Allo Bank di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (11/1/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani
Ultimate Shareholder PT Allo Bank Indonesia Tbk. (BBHI) Chairul Tanjung memberikan keterangan pers usai rights issue Allo Bank di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (11/1/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA - PT Allo Bank Tbk. (BBHI) menawarkan bunga tinggi bagi masyarakat yang bersedia menaruh duitnya di rekening Allo Bank. Bahkan, di atas rata-rata bunga yang diberikan oleh bank konvensional. 

Chairman CT Corp Chairul Tanjung menjelaskan di dalam aplikasi Allo Bank memiliki tiga fitur, yaitu Allo Pay, Allo Pay Plus, dan Allo Prime.

Allo Pay digunakan untuk orang-orang yang mendaftar tanpa menggunakan KTP. Sementara itu, Allo Pay Plus fungsinya sama seperti dompet digital yang terigistrasi.

Adapun Allo Prime seperti nasabah perbankan pada umumnya. Allo Prime memiliki kekhususan yang unik, yaitu memberikan bunga tinggi melebihi bank konvensional.

“Jadi, contoh kalau Anda menabung di atas Rp1 miliar, dalam 3 bulan bisa mendapatkan bunga sampai 6 persen. Itu contoh bunga Allo Bank lebih dari bank konvesional,” kata taipan yang biasa disapa dengan CT itu dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (19/5/2022).

Dia menyampaikan, Allo Prime tidak ada batas saldo yang mengendap. Artinya, meskipun saldo nasabah hanya tersisa Rp0 rupiah, tetap sebagai nasabah aktif.

Selain itu, lanjutnya, tidak ada batas aktivitas top up dan batas transaksi. Nasabah dapat melakukan tarik tunai melalui ATM Bank Mega dan ATM bank lain.

“Dalam Allo Bank bisa mendapatkan fasilitas pay later sampai dengan Rp100 juta rupiah dan bisa saling memberi hadiah,” kata CT.

Seperti diketahui, pada hari ini Allo Bank meluncurkan aplikasi digital. CT langsung hadir mengumumkan peresmian aplikasi tersebut bersama Dirut Allo Bank Indra Utoyo dan Putri Tanjung. 

Dalam kesempatan itu, CT pun berujar bahwa dalam sepekan ke depan, setelah peresmian aplikasi, nasabah Allo Bank akan bertambah 1 juta.

"Targetnya Insya Allah setelah seminggu pertama setelah launching, hari Senin nanti kami akan umumkan berapa jumlah register pelanggan Allo Bank dan kami menargetkan 1 juta pelanggan dalam minggu pertama Allo Bank di-launching," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Leo Dwi Jatmiko
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper