Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bocoran Penyaluran Kredit BBCA hingga BNGA Awal Tahun saat Industri Belum 'Ngegas'

BI melaporkan penyaluran kredit industri perbankan pada Januari 2024 tumbuh terbatas, bagaimana dengan kondisi di BCA hingga CIMB Niaga?
Ilustrasi kredit perbankan./ Dok. Freepik.
Ilustrasi kredit perbankan./ Dok. Freepik.

Penyaluran Kredit CIMB Niaga dan Target Industri

Sementara itu, Presiden Direktur PT Bank CIMB Niaga Tbk. (BNGA) Lani Darmawan menyebut dari sisi pertumbuhan kredit industri bisa lebih rendah di semester I/2024 terutama di sektor korporasi. Meski begitu, dia mengharapkan penyaluran kredit akan kembali terkerek di semester II/2024. 

“Sedikit banyak ada unsur sampai selesai proses pemilu,” ujarnya pada Bisnis yang dikutip Selasa (27/2/2024)

Direktur Utama PT Bank Mega Syariah Yowono Waluyo juga melihat pertumbuhan kredit perbankan bakal terdorong dengan adanya kepastian dari kepemimpinan pemerintahan selanjutnya. 

"Tentu akan sangat baik terhadap recovery bisnis, ini akan berdampak pada pembiayaan perbankan, di mana persiapan dari perusahaan lebih terarah mau kemana, lebih jelas juga untuk perbankan," katanya saat ditemui di Jakarta, Senin (26/2/2024).

Di sisi lain, Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) Royke Tumilaar cukup optimistis soal target yang dipasang Otoritas Jasa Keuangan (OJK), di mana kredit dibidik mencapai 9%-11% pada 2024 

“Kondisinya tadi Pak Presiden bilang kalau kondisi normal-normal dan ekonomi oke, maka enggak ada issue [target] it’s fine. Tapi, kita tetap waspada juga terhadap kondisi geopolitik saat ini,” ujarnya.

Sikap optimistis itu, juga menular pada PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. (BBTN). Sebagaimana diketahui, BTN memang menargetkan penyaluran kredit sebesar 11%—12% pada 2024.

Halaman
  1. 1
  2. 2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arlina Laras
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper